Kriteria Kerusakan Bangunan Sekolah
Sebelum menginput data kerusakan bangunan sekolah di dapodik, Operator harus menentukan terlebih dahulu tingkat kerusakan pada file excel yang diunduh pada dapodik.
Dalam menentukan tingkat kerusakan bangunan dapat mengikuti kriteria-kriteria berikut.
A. Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Pondasi Bangunan
Pondasi merupakan komponen struktur utama yang terletak di bagian bawah dan berfungsi untuk menopang suatu massa bangunan.
Tabel Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Pondasi Bangunan
Kategori | Deskripsi Kerusakan | Nilai | Klasifikasi |
---|---|---|---|
Rusak Sangat Ringan | Penurunan merata pada seluruh struktur bangunan | 0.2 | 1 |
Rusak Ringan | Penurunan tidak merata namun perbedaan penurunan tidak melebihi 1/250 L | 0.4 | 2 |
Rusak Sedang | Penurunan lebih dari 1/250 L sehingga menimbulkan kerusakan atasnya. Tanah di sekeliling bangunan naik | 0.6 | 3 |
Rusak Berat |
|
0.8 | 4 |
Rusak Sangat Berat | Pondasi patah, bergeser akibat longsor, struktur atas menjadi rusak | 1 | 5 |
Contoh Foto Tingkat Kerusakan Pondasi
B. Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Struktur Bangunan
Tingkat kerusakan struktur bangunan dibagi menjadi 3, yaitu kerusakan kolom, kerusakan balok, dan kerusakan pelat.
1. Kriteria Penentuan Kerusakan Kolom Bangunan
Kolom merupakan elemen yang dibentuk secara vertikal berupa tiang penyangga yang menahan gaya aksial tekan bangunan.
Persentase kerusakan kolom pada 1 massa bangunan adalah penjumlahan kerusakan kolom-kolom bangunan tersebut.
Tabel Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Kolom Bangunan
Kategori | Deskripsi Kerusakan | Nilai | Klasifikasi |
---|---|---|---|
Rusak Sangat Ringan |
|
0.2 | 1 |
Rusak Ringan | Retak pada permukaan kolom, lebar retak 0.2 mm-1.0 mm. | 0.4 | 2 |
|
|
0.6 | 3 |
Rusak Berat |
|
0.8 | 4 |
Rusak Sangat Berat |
|
1 | 5 |
Contoh Foto Tingkat Kerusakan Kolom Bangunan
2. Kriteria Kerusakan Balok Bangunan
Balok merupakan elemen yang dibentuk secara horizontal yang diosebut juga sebagai elemen lentur yang menahan gaya tranversal dan menyalurkannya ke kolom.
Persentase kerusakan balok pada 1 massa bangunan adalah penjumlahan kerusakan balok-balok bangunan tersebut.
Tabel Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Balok Bangunan
Kategori | Deskripsi Kerusakan | Nilai | Klasifikasi |
---|---|---|---|
Rusak Sangat Ringan | Plat lantai bergetar jika ada orang berjalan, retak rambut kurang dari 0.2 mm | 0.2 | 1 |
Rusak Ringan | Retak 0.2 - 1.0 mm, retakan pada tengah bentang plat | 0.4 | 2 |
Rusak Sedang |
|
0.6 | 3 |
Rusak Berat | Balok melendut, selimut beton hancur, tulangan terlihat | 0.8 | 4 |
Rusak Sangat Berat |
|
1 | 5 |
Contoh Foto Tingkat Kerusakan Balok Bangunan
3. Kriteria Kerusakan Pelat Bangunan
Pelat lantai adalah lantai yang tidak terletak di atas tanah langsung, merupakan lantai tingkat pembatas antara tingkat yang satu dengan tingkat yang lain.
Persentase kerusakan pelat lantai pada 1 massa bangunan adalah penjumlahan kerusakan pelat lantai bangunan tersebut.
Tabel Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Pelat Lantai Bangunan
Kategori | Deskripsi Kerusakan | Nilai | Klasifikasi |
---|---|---|---|
Rusak Sangat Ringan |
|
0.2 | 1 |
Rusak Ringan |
|
0.4 | 2 |
|
|
0.6 | 3 |
Rusak Berat | Lantai melendut, retak tembus, tulangan terlihat, selimut beton hancur | 0.8 | 4 |
Rusak Sangat Berat | Lantai hancur | 1 | 5 |
C. Kriteria Kerusakan Atap Bangunan
Kerusakan atap merupakan penjumlahan kerusakan penutup atap dan struktur rangka atap termasuk gording.
Persentase kerusakan atap pada 1 massa bangunan adalah penjumlahan persentase atap yang mengalami kerusakan dibandingkan keseluruhan atap pada bangunan tersebut.
Tabel Kriteria Penentuan Tingkat Kerusakan Atap Bangunan
Kategori | Deskripsi Kerusakan | Nilai | Klasifikasi |
---|---|---|---|
Rusak Sangat Ringan |
|
0.2 | 1 |
Rusak Ringan |
|
0.4 | 2 |
Rusak Sedang |
|
0.6 | 3 |
Rusak Berat |
|
0.8 | 4 |
Rusak Sangat Berat |
|
1 | 5 |

Contoh Perhitungan Persentase Kerusakan Atap Bangunan
Setelah selesai mengisi tingkat kerusakan, operator dapat menginput data pada dapodik. Sahabat dapat mengikuti langkah-langkah pada video berikut.
Sumber: Bahan Presentasi Dirjen Dikdasmen
Posting Komentar untuk "Kriteria Kerusakan Bangunan Sekolah"
Mohon berkomentar dengan menggunakan akun google. Komentar yang Anonim akan kami hapus, karena kami anggap Spam. Terima kasih telah berkunjung, jangan lupa ikuti Info Dunia Edukasi untuk mendapat update terbaru.