Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lomba Best Practice PGRI Bali 2019

Lomba best Praktis PGRI Bali

Untuk meningkatkan profesionalisme guru, kepala sekolah, dan pengawas TK, SD, SMP, SMA dan SMK, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Bali akan menyelenggarakan Lomba Best Practices bagi Guru, Kepala Sekolah, dan Pengawas Sekolah Jenjang TK, SD, SMP, SMA, dan SMK Tahun 2019. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional dan Hari PGRI 2019. Semua guru, kepala sekolah, dan pengawas sekolah TK, SD, SMP, SMA dan SMK dberikan kesempatan untuk mengikuti kegiatan ini dengan membuat best practices sesuai ketentuan. 

Panitia akan menyeleksi semua best practice yang masuk dan wajib mempresentasikan karyanya kurang lebih dalam waktu maksimal 45 menit (presentasi dan tanya jawab). Masing-masing jenjang dan kategori akan diambil tiga karya best practice terbaik, selanjutnya diberikan piagam penghargaan dan hadiah.

Peserta akan dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu:

  1. Jenjang TK dan SD (kulit warna merah) 
  2. Jenjang SMP ((kulit warna biru)
  3. Jenjang SMA/SMK ((kulit warna hijau) 
  4. Jenjang Kasek dan Pengawas (kulit warna kuning) 
Apabila Peserta kurang dari 3 (tiga) orang pada jenjang tertentu, maka lomba pada jenjang tersebut ditiadakan.

Karya Best Practice harus memenuhi persyaratan berikut.

  1. Karya best practices asli dan belum pernah dipresentasikan dalam kegiatan sejenisnya
  2. Setiap peserta/sekolah hanya boleh mengirimkan 1 (satu) karya best practices.
  3. Dokumen naskah best practices dapat disusun sesuai dengan format terlampir.
  4. Karya didukung dengan gambar, video atau sejenisnya.


Karya best practice yang dibuat harus berdasarkan topik berikut.

  1. Untuk guru: pengembangan model pembelajaran, penilaian, media, alat peraga dan sejenisnya.
  2. Untuk kepala sekolah: pengembangan sekolah, kepemimpinan, kewirausahaan, pengembangan Pendidikan karakter dan GLS dan pengembangan kompetensi kepala sekolah yang laiinya.
  3. Untuk pengawas sekolah: pengembangan supervisi, dan pengembanagan kepengawasan yang laiinya.
Isi laporan best practice yang dibuat sebagai berikut.

1. Bagian Awal

Bagian ini terdiri atas halaman judul, halaman pernyataan keaslian, kata pengantar, abstrak, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, dan daftar lampiran.

2. Bagian Isi

Bagian ini berisi paparan tentang hal-hal sebagai berikut:
  1. Bab Pendahuluan, berisi paparan latar belakang, masalah, tujuan, dan manfaat best practices yang dilaporkan. Latar belakang menguraikan alasan tentang pentingnya Best Practices.
  2. Bab Kajian Pustaka, berisi paparan kajian pustaka, teori, peraturan, kebijakan, pedoman terkait dan atau pengalaman yang dijadikan rujukan dalam menyelesaikan masalah.
  3. Bab Hasil dan Pembahasan, berisi tentang paparan pelaksanaan terkait tempat, waktu, dan perangkat atau instrumen yang digunakan ketika best practices dilakukan. Cara pemecahan masalah yang menguraikan secara rinci langkah-langkah atau cara-cara dalam memecahkan masalah, termasuk hambatan-hambatan yang harus diatasi. Penyajian data mencakup keadaan awal dan hasil akhir dari pelaksanaan pemecahan masalah, serta dampaknya bagi sekolah binaan.
  4. Bab Simpulan dan Rekomendasi

3. Daftar pustaka dan lampiran-lampiran

Bagian ini berisi daftar rujukan dan dokumen penunjang laporan.

Teknik Penulisan

  1. Penulisan laporan harus menggunakan sistematika penulisan yang ditentukan
  2. Jumlah halaman laporan berkisar antara 15-20 halaman (tidak termasuk lampiran).
  3. Isi laporan dengan proporsi: pendahuluan (3-4 halaman), isi (11-14 halaman), dan simpulan (1-2 halaman).
  4. Naskah diketik pada kertas berukuran A4 dengan spasi 1,5, huruf Times New Roman ukuran huruf 12, batas tepi/margin kiri 4 cm, kanan 3 cm, atas 4 cm, dan bawah 3 cm. Khusus untuk ukuran huruf tabel dan gambar disesuaikan dengan kebutuhan.

Cara Pendaftaran dan Pengiriman Naskah

  1. Naskah dikirim ke secretariat PGRI Provinsi Bali (Alamat: Jalan Meduri 20 x Denpasar Timur 80236 Telp. 222816) dari tanggal 1 s.d 5 November 2019 (Bisa menghubungi pengurus PGRI Kabupaten masing-masing). Bahan presentasi (PPT) dibawa pada saat presentasi (surat undangan menyusul).
  2. Verifikasi Naskah tanggal 6 s.d 7 November 2019.
  3. Pengumuman Finalis tanggal 11 Vovember 2019.
  4. Presentasi/Lomba antara tanggal 15 s.d 16 November 2019 (jadwal pasti akan di sampaikan setelah penentuan finalis.

Untuk lebih jelas dapat membaca Juknis berikut!

Demikian yang dapat kami bagikan, bagi yang ingin belajar menulis dan berlomba dapat memanfaatkan ajang ini. Jangan menulis ketika perlu, tapi menulislah sebagai sebuah keperluan. semoga bermanfaat.
Salam edukasi.
I Wayan Ardika
I Wayan Ardika Saya adalah Seorang Guru Sekolah Dasar yang bertugas di Kab. Jembrana, Bali. Melalui Blog ini, saya ingin terus belajar sambil berbagi.